Jumat, 25 September 2015

CARA MENENTUKAN ARAH TITIK NOL LNB YANG TEPAT UNTUK DISH YANG BALING

Melakukan penyetelan untuk dish yang baling merupakan pekerjaan yang sedikit membosankan apalagi kalau sinyal susah terkunci/ locked. Sebagai contoh, untuk penyetelan status sinyal Palapa D dan Telkom 1.

 Pada gambar di atas terlihat bahwa arah titik nol derajat LNB dapat dirotasikan ke utara atau ke selatan untuk mencari ketepatan arah titik nol pada dish dimana hal ini dipengaruhi oleh kebalingan dish parabola atau dengan kata lain, kecekungan dish tidak baik sehingga pantulan sinyal satelit ke LNB mengalami gangguan atau tidak tepat pada titik fokus antenna.

Apabila dalam pemasangan LNBF di bracket-nya harus sejajar titik nolnya biasanya, maka untuk dish yang sudah baling tidak akan mementingkan ketentuan tersebut. Masih bisa diatasi dengan mudah apabila kebalingan dapat diamati dengan kasat mata, tetapi kalau tidak, anda harus menggunakan trik ini.

Seperti contoh pada gambar di atas, memberi informasi bahwa sinyal Palapa D terkunci dengan baik namun untuk Telkom 1 tidak dapat dikunci dengan posisi arah titik nol yang sama atau searah.
Anda tentunya bertanya kapan saya bisa mengetahui bahwa lnb dapat dirotasikan ke utara atau selatan pada dish yang baling? dan caranya bagaimana. Nah, ingat sobat-sobat Niassat, bahwa tidak semua dish yang baling dapat dilakukan hal seperti ini, tetapi bila Anda tidak mengetahui hal ini, kesulitan anda akan semakin bertumpuk untuk tracking satellites apalagi kalau anda adalah seorang Satellite Tracker!

Ciri-ciri utama untuk menerapkan trik ini pada dish parabola yang anda jumpai di lapangan adalah:
1. Apabila Sinyal Palapa D sudah terkunci dengan baik. Tetapi telkom1 tetap tidak bisa dihasilkan dengan baik.
2. Bila Pelepah dish bagian utara ditarik sedikit ke arah bumi, Sinyal Telkom 1 naik, tetapi Palapa D menjadi Rendah. Solusinya, Silakan rotasikan/ putar sedikit arah titik nol derajat/lnbf anda ke arah utara supaya sinyal telkom 1 dapat terkunci dengan baik. Jangan hiraukan arah titik nol pada lnb.
3. Bila pelepah/ batangan dish di bagian selatan agak ditarik sedikit ke arah bumi, maka sinyal Telkom1 naik dan Palapa D menjadi rendah. Silakan rotasikan sedikit arah titik nol [0] derajat anda ke arah selatan.

Ingat!! ini hanya dilakukan pada lnb yang mentransfer sinyal Telkom1. Jangan mengganggu keadaan lnb untuk Palapa!

Silakan lihat hasilnya, tentunya kedua satelit dapat terkunci meski dish antenna parabola baling.

"Ingat!! Trik ini sangat berguna bagi para  Sat.Trackers! Dan trik ini dapat anda gunakan untuk mengelock signal satelit yang berposisi sudut azimuth yang agak jauh dari satellites lain."

Salam,
Niassat Service.



http://4.bp.blogspot.com/-7sHVEVp2WHs/UUv0H2U45qI/AAAAAAAABAw/ZmS5pvIgWSY/s1600/arah+titik+nol+niassat.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar